Ujian Sekolah Berstandar Nasional & Ujian Sekolah (USBN/US) 2016/2017

Ujian Sekolah Berstandar Nasional dan Ujian Sekolah / Ujian Sekolah (USBN/US) 2016/2017 SMK Negeri 1 ROTA Bayat dilaksanakan pada tanggal 20-27 Maret 2017. USBN merupakan pengukuran capaian kompetensi siswa yang dilakukan sekolah untuk mata pelajaran tertentu dengan mengacu pada Standar Kompetensi Lulusan untuk memperoleh pengakuan atas prestasi belajar. USBN diselenggarakan oleh sekolah yang terakreditasi dan dikoordinasikan oleh Dinas Pendidikan Provinsi.

Tahun Pelajaran 2016/2017 adalah kali pertamanya diselenggarakan USBN yang merupakan peningkatan mutu dari Ujian Sekolah (US). Soal USBN terdiri dari 25% soal dari Pusat dan 75% soal dari daerah yang di susun oleh MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran).

Senin, 20 Maret 2017 pelaksanaan USBN TP. 2016/2017 mulai dilaksanakan. Ujian Sekolah Berstandar Nasional (USBN) yang sedianya akan dilaksanakan 3 hari dari tanggal 20 s.d. 22 Maret 2017. Sedangkan untuk Ujian Sekolah (US) dilaksanakan 4 hari dari tanggal 23 s.d 27 Maret 2017.

Semoga Siswa-siswi SMK Negeri 1 ROTA Bayat dapat melaksanakan USBN/US 2016/2017 dengan lancar dan mendapatkan nilai yang maksimal.

Terimakasih